Rawon adalah olahan daging dengan kuah yang berwarna hitam, warna hitam ini dihasilkan dari kluwek yang merupakan salah satu bumbu yang diperlukan untuk membuat masakan rawon, mau coba masak rawon ? berikut cara memasak rawon :
Bahan
- 5 lembar daun jeruk
- 2 liter air
- 2 lembar daun salam
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 600 gram daging sapi
- 3 batang serai, memarkan
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 2 sdt garam
- 5 butir bawang merah
- 2 tangkai daun bawang, potong-potong
- 4 buah keluwak tua, kukus, ambil isinya
- 2 cm jahe
- 1 sdt terasi matang
- 2 butir kemiri
- 4 buah cabai merah
- 3 siung bawang putih
- 2 cm kunyit
- 100 gram tauge/tauge soto
- 1 sdt ketumbar
- Masak daging dengan ditambahkan lengkuas, daun salam, serai dan daun jeruk sampai empuk dan matang. Angkat daging dan potong kecil-kecil.
- Saring rebusan, didihkan lagi bersama irisan daging. Tumis bumbu halus bersama irisan daun bawang sampai harum dan matang. Angkat, lalu masukkan ke dalam kaldu daging.
- Masak dengan api kecil sampai mendidih kembali. Penyajiannya dengan cara menaburkan tauge di atas rawon yang sudah dituang ke mangkok
0 comments:
Posting Komentar